Gejala : Proses booting berhasil, komputer masuk ke
sistem operasi Windows XP. Tetapi proses booting sangat lambat, padahal jika
dilihat dari spesifikasi komputer yang ada, tidak seharusnya proses booting
selambat ini.
Jika komputer yang lambat dalam melakukan
proses disebabkan karena spesifikasi processor dan kapasitas Memory yang
rendah, memang sudah demikian halnya. Tetapi jika spesifikasi komputer yang ada
sudah cukup memadai sedangkan proses booting masih lambat, itu
yang harus dicari solusinya.
Komputer yang terlalu lambat pada saat melakukan proses
booting, biasanya disebabkan karena terlalu banyaknya program yang
di-upload pada saat start-up. Hal itu dapat membuat komputer boros memori.
Untuk mengatasi hal itu, coba lakukan langkah-langkah sebagai berikut :
- Tutup
semua aplikasi yang sedang aktif pada komputer.
- Kemudian
munculkan kotak dialog [System Configuration Utilities] dengan melakukan
klik terhadap [Start > Run...]
- Ketikkan
“MSCONFIG” pada kotak Open dan tekan tombol [Enter]. Hal itu akan
memunculkan kotak dialog [System Configuration Utility]
- Klik
tab Startup pada kotak dialog tersebut Tanda centang yang muncul pada
kotak dialog ini mempakan daftar program-program yang aktif sejak Windows
dijalankan. Jika tanda centangnya cukup banyak, maka hilangkan beberapa
yang tidak Anda anggap perlu dan biarkan hanya terdapat pada program yang
perlu saja. Sebagai contoh hilangkan saja tanda centang dari program
program seperti e-mail client, messenger, Microsoft Office Start-up dan
aplikasi lainya yang sebetulnya dapat dibuka kapan saja.
Klik tombol Apply dan OK untuk meng aktifkanya. Dan
klik Yes pada konfirmasi untuk me-restart sistem Anda. Lakukan pengontrolan
daftar startup program itu secara rutin, agar pemakain memori sistem anda
terjaga dengan baik.
0 komentar:
Posting Komentar